Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Bojongkamal Laksanakan Sambang dan Monitoring

    Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Bojongkamal Laksanakan Sambang dan Monitoring

    TANGERANG - Bhabinkamtibmas Desa Bojongkamal, Aiptu Istoyo, bersama Babinsa Peltu Endang Suherman melaksanakan kegiatan Sambang/DDS dan monitoring pembentukan panitia menjelang Hari Kemerdekaan Indonesia. Kegiatan ini dilakukan bersama Ketua RT 02/03, Bapak Kosasih, serta Karang Taruna Desa Bojongkamal yang diwakili oleh Saudara Nurul, dan sejumlah warga Kampung Bojongkamal lainnya. Senin (29/07/2024).

    Selama kegiatan berlangsung, Aiptu Istoyo dan Peltu Endang Suherman memantau persiapan pembentukan panitia untuk perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-79 pada tanggal 17 Agustus 2024 mendatang. Mereka berdua berdiskusi dengan para tokoh masyarakat dan pemuda setempat, memastikan bahwa semua persiapan berjalan lancar dan sesuai rencana.

    Selain memantau persiapan, Aiptu Istoyo juga memberikan himbauan kamtibmas kepada warga. Beliau mengajak seluruh masyarakat untuk tetap menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif selama pelaksanaan kegiatan nanti. "Keamanan dan ketertiban adalah tanggung jawab kita bersama, mari kita ciptakan suasana yang aman dan nyaman untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan, " ujar Aiptu Istoyo.

    Kegiatan ini disambut baik oleh warga Desa Bojongkamal. Mereka menyatakan kesiapannya untuk mendukung dan berpartisipasi aktif dalam semua rangkaian acara peringatan Hari Kemerdekaan. Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, diharapkan perayaan 17 Agustus 2024 di Desa Bojongkamal akan berlangsung meriah dan aman. (Hendi)

    tangerang
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Klarifikasi Kepala Desa Cibadak Terkait...

    Artikel Berikutnya

    DPD PATRON Banten, HIPAKAD dan FKPPAL Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polres Metro Jakarta Pusat Gelar Bakti Kesehatan Lapangan Untuk Korban Kebakaran Kebon Kosong 
    Unit Lantas Polsek Kelapa Dua Gelar Strong Point dan Edukasi Tertib Lalu Lintas
    Penandatanganan Komitmen Bersama di Lingkungan Lapas Batam
    Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89

    Ikuti Kami